Massa Aksi Tolak BBM Naik Bakar Ban di Bundaran Tank, Lalu Lintas Macet

oleh
Puluhan mahasiswa yang menggelar aksi unjuk rasa menolak kenaikan harga BBM disertai aksi bakar ban membuat lalu lintas di Bundaran Tank Kendari macet.

KENDARI – Lalu lintas di seputaran Bundaran Tank, Kambu, Kota Kendari mengalami kemacetan pada Selasa 13 September 2022, sekitar pukul 18.20 WITA.

Kemacetan itu disebabkan adanya puluhan mahasiswa yang menggelar aksi unjuk rasa menolak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) disertai aksi bakar ban.

Bahkan nampak pula massa aksi menghentikan mobil truk kontainer dan menaikinya untuk menyampaikan aspirasi.

Dari pantauan media ini, di lokasi terlihat kendaraan baik roda dua maupun roda empat mengalami kemacetan saat akan mengarah ke Jalan Jenderal. AH. Nasution dan begitu pun sebaliknya.

Dalam jalannya aksi itu terlihat beberapa masyarakat yang melintas mengajukan jempol serta teriakan “Mantap, turunkan BBM”.

Jafir, salah satu orator dalam orasinya menjelaskan, dirinya sangat menyesalkan tindakan dari sejumlah mahasiswa yang turut melakukan aksi kenaikan harga BBM.

Pasalnya, hingga saat ini BBM belum turun namun gerakan mahasiswa khususnya di Sultra sudah mulai redup dan tidak adanya aksi lanjutan.

“Kami sangat sesalkan dari sejumlah mahasiswa saat ini. Sejatinya BBM belum turun tapi hingga saat ini mahasiswa tidak lagi melakukan aksi lanjutan,” ujar dalam orasinya.

Menurutnya, imbas dari kenaikan BBM tersebut sangat menyiksa masyarakat, terlebih dibeberapa pasar di Kota Kendari sejumlah bahan pokok sudah mengalami kenaikan harga.

Olehnya, kata dia, hal tersebut tidak boleh disepelekan dan harus terus disuarakan hingga turunnya BBM.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *